Pada hari Sabtu 20 Juni 2020 – Minggu 21 Juni 2020 di mulai pukul 17:00 wib akan diselenggarakan Turnamen PUBG Mobile sebagai lanjutan dari E-Sport Superstars Battle. Para pemain menyambut turnamen ini dengan penuh suka cita dan bersemangat untuk mengikutinya.
“Ini sangat bagus sekali, walaupun kita sedang tidak bisa bermain bola dengan normal tetapi kita tetep bisa menjalin tali silaturahmi terhadap teman-teman pesepakbola lainnya. Bisa menambah pertemanan, lebih bisa saling kenal terhadap yang lainnya juga. Adanya turnamen PUBGM ini juga menandakan bahwa anak-anak pesepakbola juga ternyata menyukai game ini, terkadang malah menurut saya lebih deg-degan turnamen PUBGM ini dari pada turnamen sepakbola langsung.” –Rika Mai Wulandari.
48 pesepakbola putra dan 16 pesepakbola putri turut serta dalam turnamen PUBG-M ini memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah.
Leonard Tumpamahu yang mulai bermain PUBG-M sejak 1 tahun lalu pun mengamini pernyataan Rika dan berharap semoga turnamen ini menjadikan pengalaman dan silaturahmi bagi pesepakbola Indonesia.
Ke-64 Pesepakbola akan dibagi menjadi 12 tim putra & 4 tim putri dan bertanding sebanyak 10 ronde.
Para fans yang ingin bertanding langsung melawan pemain-pemain favorit mereka juga dapat mendaftarkan diri untuk ikut serta dalam Fans Challenge yang akan diadakan pada hari Sabtu, 27 Juni 2020 dengan daftar di:
https://bit.ly/pubgmesportssupperstars dan https://bit.ly/MLBBesportssuperstars